Header Ads

Sambut HUT TNI Ke-78, Kodim 0319/Mentawai Gelar Khitanan Masal



Mentawai, -  Dalam rangka menyambut HUT Ke-78 TNI, Kodim 0319/Mentawai bekerjasama dengan RSUD Mentawai menggelar Bakti Sosial (Baksos) Khitanan Massal di Makodim 0319/Mentawai, Minggu (24/9/2023).

Kegiatan bhakti sosial Khitanan Massal di ikuti sejumlah anak-anak dari berbagai Desa yang ada di wilayah teritorial Kodim 0319/Mentawai, masing-masing anak di dampingi orang tuanya.

Dandim 0319/Mentawai, Letkol inf Suirwan, S.I.P melalui Pasintel, Kapten Inf Putra Irawan Damanik menuturkan, kegiatan khitanan massal ini sangat membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.

Untuk sasaran, Babinsa yang berada di wilayah sebelumnya sudah mendata anak-anak yang akan di khitan. Nah melalui kegiatan baksos ini semakin mempererat hubungan antara Masyarakat dengan TNI.

“Pelaksanaan khitanan massal dalam rangka peringatan HUT ke-78 TNI, guna meringankan beban warga kurang mampu yang belum melaksanakan khitan bagi putranya” ucapnya.

Dia menyebut, adanya kegiatan bakti sosial kesehatan Kodim 0319/Mentawai setidaknya memberikan kontribusi nyata membangun sumber daya manusia yang berkualitas, sehat dan sejahtera.

Nah, prajurit TNI dan ibu-ibu Persit juga dapat menanamkan nilai nilai perjuangan, kebersamaan, persatuan dan kesatuan dengan masyarakat, ujarnya.

“Kegiatan seperti ini memberikan dampak positif yaitu menjadi sehat dan TNI juga semakin kuat dengan kedekatan bersama masyarakat,” imbuhnya.

Dia menyebut selain melaksanakan baksos kesehatan dan khitanan juga di gelar donor darah, akan tetapi tidak bisa di laksanakan berhubung kantong darah di RSUD Mentawai tidak tersedia.

Sementara itu dari RSUD Mentawai, Dokter Chandra menyampaikan, terkait proses pelaksanaan khitanan massal ini di lakukan pengecekan kesehatan, guna mempermudah proses bagi anak yang akan di khitan.

“Target untuk kesembuhan anak pasca khitanan ini selama 8 hari, kalau ingin cepat sembuh harus disiplin dalam minum obatnya” ucap Dokter Chandra mengakhiri, (Ers).

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo