Header Ads

Wujudkan Ketahanan Pangan, Lanud Sut Tebar Ribuan Benih Ikan



Padang, Panjipost.com, - Sebagai antisipasi bahan pangan, Komandan Lanud Kolonel Nav Saeful Rakhmat diwakili Kepala Dinas Operasi ( Kadisops) Lanud Sutan Sjahrir beserta jajarannya melaksanakan ketahanan pangan dengan menabur ribuan benih ikan Nila jenis Wanayasa di kolam ikan yang berlokasi Disops Lanud Sut, Padang, Selasa (7/2/2023).

Acara tersebut dihadiri Dinas UPTD KPSDKP Provinsi Sumatera Barat, sekaligus memberikan bantuan bibit ikan nila. Kepala UPTD KPSDKP (Konserfasi Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan)  Provinsi Sumbar Ibu Lastri Mulyanti saat dilokasi mengatakan, UPTD KPSDKP merupakan UPTD dibawah Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumbar dengan fungsi dan tugasnya adalah pelestarian pelayanan perairan umum salah satunya program pelestarian ikan, puyuh( betrik), sepat, tawes dan nila yang hampir punah.

Lebih lanjut beliau menambahkan, "tugas kami terus melestarikan ikan tersebut diperbagai daerah maupun Kabupaten Kota, saat ini ada dua daerah yang kami tebar benih ikan diantaranya Sungai Dareh Sijunjung dan Lanud Sutan Sjahrir, dengan menebar 5000 ribu bibit ikan nila. Semoga ini berhasil serta menjadi program ketahanan pangan bagi anggota Lanud Sut, Pungkasnya.

Kepala Dinas Operasi ( Kadisops Lanud Sut Mayor Lek Bambang Raders, S. Kom, menyampaikan bahwa ketahanan pangan dengan budidaya ikan ini tidak membuka lahan baru karena memanfaatkan dan mengoptimalkan kolam yang sudah ada dan cukup memadai di dalam Kesatrian Lanud Sut, sehingga masih dapat digunakan untuk menampung 100 ribu benih ikan.

Semoga program ini dapat dilakukan secara optimal dan berkesinambungan anggota dapat mengambil manfaat dari budidaya ikan dan menerapkannya di lingkungan keluarga masing-masing.

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo