Amankan Balimau, Ditpolairud Polda Sumbar Sebar Anggota di 10 Titik di Kota Padang
Padang,Panjipost.com, - Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Sumbar ikut diturunkan mengamankan tradisi Balimau di sepuluh titik lokasi di Kota Padang, Jumat (1/4/2022).
Sebanyak 7 orang personil disebar untuk mengamankan tradisi masuknya bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah kali ini.
Dirpolairud Polda Sumbar Komisaris Besar Polisi, Sahat Hasibuan melalui KBO Ditpolairud, Ajun Komisaris Besar Polisi Febrialta mengatakan, sebanyak tujuh puluh personil yang ikut pengaman balimau akan di sebar di sepuluh titik di kota Padang, seperti di pemandian Lubuk Minturun, Pantai Padang, batang Kuranji, Lubuk Tempurung, Pasir Jambak, dan pantai Nirwana.
"Selain melaksanakan pengawasan dan patroli nantinya para personil di lapangan akan berbaur dengan tim lainnya seperti dari tni, satpol pp yang ikut dalam kegiatan pengaman tersebut," pugkas dia kepada media.
AKBP Febrialta menghimbau, agar masyarakat yang melaksanakan tradisi balimau, untuk selalu menjaga keselamatan selain itu mematuhi protocol kesehatan yang telah ditentukan pemerintah.
Febrialta juga berpesan agar personel selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan jadikan keberadaan polisi dapat memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.
Post a Comment