Kemenag Serahkan 604 SK CPNS Formasi Dosen Kepada Pimpinan PTKN
Jakarta,Ppost.com,- Kementerian Agama menyerahkan SK CPNS untuk formasi dosen kepada pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN). Total ada 604 SK yang diserahkan kepada 70 pimpinan PTKN yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia.
"Hari ini, Kemenag akan menyerahkan 604 SK CPNS formasi dosen se-Indonesia," kata Karopeg Ahmadi saat memberikan laporan pada Penyerahan Persetujuan Teknis NIP CPNS dan Security Paper di Kantor Kemenag Jakarta, Jum'at (09/02).
Menurut Ahmadi, seleksi CPNS dosen telah dilaksanakan sejak Oktober 2017, dengan formasi mencapai seribu. Dari formasi itu, lanjut Ahmadi, total ada 12.848 pendaftar online. Sementara yang lulus seleksi administrasi sebanyak 9.557 orang. Namun, yang mengikuti tes SKD sebanyak 8.705 orang dan yang memenuhi Pasaing Grade sebanyak 2.232 orang.
"Dari mereka yang memenuhi passing grade, yang melanjutkan seleksi kompetensi Bidang (SKB) sebanyak 1.226 orang, dan dinyatakan lulus 621 Orang," papar Ahmadi.
Sekjen Kemenag Nur Syam menambahkan, dari 617 orang yang mengirimkan berkas, saat ini ada 604 yang sudah mendapatkan NI. Sementara 13 orang lainnya belum mendapatkan NIP, dan sisanya mengundurkan diri.
"Penerimaan CPNS harus clear and clean. Karena dari semula sudah didesain dengan matang. Ini terbukti dari CAT yang dibentuk Menpan RB, ini luar biasa untuk menjaring orang yang berkompeten pada bidangnya," papar Sekjen.
Bahkan, diakui Nur Syam, tingkat transparansi dalam seleksi CPNS ini luar biasa, tidak akan mungkin ada bentuk manipulasi apapun. "Ini karena sistem yang sudah dibangun yakni clear and clean," tambah Nur Syam.
Nur Syam menambahkan, Kemenag sudah merumuskan agar dapat menjaring calon PNS yang memenuhi persyaratan. Mereka adalah yang memiliki kesetiaan terhadap bangsa. "Mereka ini adalah yang terbaik di antara yang baik," tutup Nur syam
#kemenag.go.id
Post a Comment